Pengaruh Teknologi Terkini dalam Kehidupan Sosial dan Ekonomi Masyarakat
A. Pengaruh terhadap kehidupan sosial
Dampak positif internet bagi masyarakat adalah pada bagian informasi. Masyarakat dapat menelusuri dan mengetahui banyak hal dari internet. Dulu ilmu pengetahuan hanya ada jika dicari dalam buku atau bertemu dengan orang yang lebih pintar. Orang harus membuka berbagai jenis buku dan koran untuk mencari tahu tentang suatu info.
Berbagai manfaat internet bagi masyarakat antara lain yaitu :
1. Internet sebagai media komunikasi,
2. Sebagai media pertukaran data, melalui email, dan jaringan situs-situs web lainnya
3. Media pencari data
4. Kemudahan memperoleh informasi yang ada di internet sehingga manusia tahu apa saja yang terjadi.
5. Bisa digunakan sebagai lahan informasi untuk bidang pendidikan, kebudayaan, dan lain-lain
6. Kemudahan bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan sehingga tidak perlu pergi menuju ke tempat penawaran/penjualan.
Dampak Negatif Penggunaan Internet secara umum adalah sebagai berikut :
1. Cybercrime, berupa hacking dan cracking
2. Pornografi
3. Violence and Gore
B. Pengaruh terhadap ekonomi
kemajuan teknologi ini memberikan dampak positif dalam bidang perekonomian salah satunya, yaitu :
1. Pertumbuhan ekonomi yang semakin tinggi
2. Tingkat produktivitas semakin tinggi
3. Terjadinya industrialisasi di berbagai daerah.
Kemajuan teknologi akan meningkatkan kemampuan produktivitas dunia industri baik dari aspek teknologi industri maupun pada aspek jenis produksi. Tanda-tanda telah menunjukkan dan dirasakan saat ini dengan berkembangnya E-commerce memungkinkan konsumen secara individual melakukan kontak langsung dengan produsen yang menjual suatu produk sehingga pelayanan dapat dilaksanakan secara langsung dan selera individu dapat dipenuhi, dan yang lebih penting konsumen tidak perlu pergi ke toko.
Komentar
Posting Komentar